Team Work Solid, Bank BPD Bali Capem Lovina Raih Kinerja Terbaik Pertama Tahun 2021

  • 23 Juni 2021 00:00 WITA

Singaraja, BaliBanknews -
Prestasi yang membanggakan kembali ditorehkan Bank BPD Bali Capem Lovina. Dimasa Pandemi Covid-19, Bank BPD Bali Capem Lovina meraih penghargaan berkinerja terbaik pertama Bulan Mei tahun 2021 dari Kantor Pusat Bank BPD Bali. 

Kepala Bank BPD Bali Capem Lovina, Ida Bagus Mas Aribujaya,ST., di dampingi Ida Bagus Wiasa Putra,SE., selaku Kasi Bisnis BPD Capem Lovina, ketika ditemui BaliBanknews Selasa (22/6/2021) mengungkapkan ini teemasuk penilaian keseluruhan kinerja pencapaian dan standar pelayanan yang maksimal yang ditunjukkan Bank BPD Bali Capem Lovina. 

"Tidak ada strategi khusus, sama semua kantor capem hanya saja capem lovina setiap hari mengevaluasi kinerja capem dan setiap minggu dievaluasi di cabang  apa saja yang perlu  kinerjanya kita maksimalkan hanya menjalankan kegiatan seperti biasa,  baik itu rapat evaluasi setiap minggu dengan kantor cabang dan kita saling support antar semua capem, kas maupun cabang.  Bahkan setiap hari kita melakukan evaluasi dan dibahas bersama-sama disini," ucapnya.

Dikatakannya,  ini merupakan pekerjaan team karena didukung oleh semua capem,  kantor kas dan kantor cabang. Disamping juga kerja keras karyawan-karyawati,  sehingga Bank BPD Bali Capem Lovina memperoleh penghargaan berkinerja terbaik. 

Kami  Terima kasih dan apresiasi kepada  manajemen bank bpd bali dan Direksi  atas suportnya selama ini, apa yang ditargetkan Bank BPD Bali Capem Lovina dapat tercapai dengan baik berkat team yang solid, selalu melakukan evaluasi.

"Peran Kantor Cabang sangat penting sekali perannya dalam hal ini. Koordinasi selalu dilakukan untuk meraih hasil yang maksimal," ucapnya.

Bank BPD Bali Capem Lovina pencapaian laba dari rencana kerja bulan Mei  tahun 2021 dengan  capaian 113,91% 
BOPO dari  rencana  kerja Mei  81,94% terealisasi hingga Mei 80,18% capian 102,19%
Pencapaian kredit Mei  dengan realisasi  pencapaian 100,27%.

Kredit produktif dengan Bulan Mei  capian 109,17%. Kredit KUR RTP  dengan  capian 202,96%. NPL rencana kerja 0,78% terealisasi Mei 0,72 capian 109,01%
DPK  dengan  capian 109,95%.

Tabungan dengan  capian 105,86%. Deposito  dengan  capian 108,88%.

Kepala Bank BPD Bali Cabang Singaraja, I Made Sudarma,SE.,MM., mengapresiasi peraihan penghargaan yang diperoleh Bank BPD Capem Lovina atas kinerja yang sangat baik. 

Ia berharap,  apa yang sudah dilakukan saat ini kinerjanya agar dipertahankan,  bahkan kalau bisa ditingkatkan. 

"Penghargaan ini bisa menjadi motivasi kepada seluruh karyawan-karyawati Bank BPD Bali Capem Lovina,  selain juga Capem dan kantor kas Bank BPD lainnya tidak hanya di Kabupaten Buleleng namun juga di Kabupaten/kota lainnya," pungkasnya.( Yes)


TAGS :

Komentar