Dulang Delapan Emas DCA Raih Peringkat IV di Malang

  • 25 Desember 2019 09:18 WITA
Denpasar, BaliBanknews-
 
Prestasi yang membanggakan kembali di torehkan Dojo Campuhan Asri (DCA) kembali sukses mengharumkan nama Bali di kancah nasional. Kali ini, dojo yang bermarkas di Jalan Kebo Iwa Utara, Wantilan Pura Ulun Desa Banjar Robokan, Desa Padang Sambian Kaja meraih peringkat IV umum dalam ajang Kejuaraan Karate se-Jawa Bali memperebutkan Piala Bupati dan Ketua FORKI Kabupaten Malang tahun 2019.
 
Dalam ajang yang berlangsung selama dua hari dari tanggal 14-15 Desember 2019 di GOR Vira Yudha Divif 2 Kostrad, Kabupaten Malang, Jawa Timur, DCA menerjunkan sebanyak 39 atlet. "Para atlet kami mengikuti Kelas Kumite dan Kelas Kata Perorangan, dari mulai usia dini sampai kelas Under 21," jelas Manager Team I Gusti Agung Bagus Sastra Putra, di Denpasar, Kamis (19/12).
 
Dikatakannya, persiapan sendiri cukup singkat dengan latihan rutin di markas DCA. "Latihan di latih oleh team pelatih Sensei Agung Astawa. Sensei Agung Handayana, Sensei Margono dan Senpay Budiarta ( kata ) Syukur kami berhasil meraih peringkat IV, mengingat lawan-lawan kami cukup berat. Namun atlet kami berhasil meraih mendulang 8 medali emas, 7 perak, 6 perunggu, 1 emas BOB, dan 1 perak kumite beregu," bebernya.
 
Menurutnya, keberhasilan ini tidak terlepas dari kerjasama semua pihak, baik itu para pelatih, atlet dan juga para orangtua karateka yang bahu membahu dalam menyiapkan putera/puteri mereka menghadapi ajang ini.
 
"Ke depan, kami akan berusaha mempertahankan raihan prestasi ini. Dan jika memungkinkan, kami akan meningkatkannya. Dengan kerja keras team pelatih, atlet dan kebersamaan serta kekompakan warga DCA, ke depan kami pasti bisa menuju ke arah lebih baik lagi," pungkasnya.
 
Medali emas tersebut dipersembahkan oleh Ni Made Rina Andrian yang turun di kelas junior kumite -59 kg putri, Ni Nyoman Karina Yola kelas U21 kumite -50 kg putri, Fitho Imanuel Fernandes usia dini kumite +30 kg putra, I Gusti Agung Bagus Damar Raditya Maheswara kelas pra pemula kumite -35 kg putra, I Gede Farand Darmika Anande kelas pemula kumite -45 kg putra, I Gusti Agung Brahmantra Gayath Warsantha kelas pemula kumite +50 kg putra, I Gede Mei Adnyana Putra kelas junior kumite -61 kg putra, dan I Made Ichiro Dharma Yuda kelas U21 kumite -55 kg putra. Emas BOB di raih I Gusti Agung Brahmanta Gayath Warshanta. (Yes)
 

TAGS :

Komentar