Kapolsek Gianyar Sambagi Posko Terpadu Covid-19 Desa Tangguh Dewata Desa Suwat

  • 19 Februari 2021 00:00 WITA

Gianyar, BaliBanknews -
Setelah dibentuknya Posko Terpadu Covid 19 tingkat Desa penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Berbasis Mikro (PPKM BM), Kapolsek Gianyar Kompol I Gusti Ngurah Yudistira, SH, MH gencar turun ke lapangan.

Kali ini yang disambangi adalah Posko Terpadu Covid 19 Desa Tangguh Dewata Desa Suwat, dan berikan arahan kepada petugas yang tergabung dalam Posko Terpadu Covid 19 diantaranya Pemerintah Desa, TNI/Polri, Pol PP, dan Satgas Gotong Royong, Kamis (19/2/2021), pukul 13.00 wita.

Dalam arahannya Kapolsek Gianyar menyampaikan agar tetap solid dalam menjalankan tugas, dan menegaskan penerapan penguatan 3T (Tracing, Testing, dan Treatment) yang menjadi kunci dalam mencegah penularan Covid 19.

Juga dilaksanakan pengecekan sarana pendukung dalam pelaksanaan tugas di lapangan seperti alat penyemprotan disinfektan beserta cairannya, handsanitezer, selop tangan, masker, dan yang lainnya.

"Kami harapkan dengan dibentuknya Posko Terpadu Covid 19 tingkat desa ini dapat menekan terjadinya penularan Covid 19, kami juga minta dukungan dari warga masyarakat, dan para tokoh, semoga wabah Covid 19 ini cepat berlalu dan kita bisa beraktifitas dengan normal kembali" Ungkap Kapolsek.


TAGS :

Komentar