Berbagai Bantuan Disalurkan LPD Antugan di Masa Pandemi Guna Ringankan Beban Krama

  • 17 April 2021 00:00 WITA

Bangli, BaliBanknews -
Lembaga Perkreditan Desa (LPD) Adat Antugan yang berada di Kecamatan Tembuku Kabupaten Bangli meningkatkan kepercayaan Krama/warga desa adat setempat terhadap keberadaan lembaga keuangan milik desa adat ini. Selama masa pandemi, yang mengakibatkan terpuruknya perekonomian masyarakat khususnya di Bali, LPD Antugan bergerak menunjukkan kepeduliannya. 


Pemucuk LPD Adat Antugan, I Wayan Lendra didampingi I Ketut Widiana, Penyarikan LPD Antugan serta, Ni Wayan Retini, Juru Raksa LPD Adat Antugan ketika ditemui BaliBanknews pada Jumat (16/4/2021) mengatakan sejak pandemi Covid-19 menyebar di Pulau Bali yang memicu terjadinya pelemahan ekonomi masyarakat, pihaknya telah menyalurkan sejumlah bantuan guna meringankan beban Krama desa adat setempat.


Ia mengakui jika pengurus LPD Adat Antugan telah memberikan bantuan sembako berupa beras kepada Krama Desa Adat Antugan. "Kami harus meringankan beban Krama di masa sulit ini sebagai dampak dari pandemi Covid-19. Pada awal tahun 2020 saat laporan pertanggungjawaban tahun buku 2019 kami telah menyerahkan beras kepada 300an kepala keluarga di Antugan," katanya.


Kemudian pemberian bantuan sembako dilanjutkan pada pertengahan tahun 2020 kepada Krama desa adat setempat. Hal ini guna meringankan beban masyarakat setempat yang ekonominya terdampak Covid-19. "Selanjutnya bantuan beras juga kami salurkan lagi untuk Krama Antugan pada tahun buku 2020 yakni di tahun 2021 ini," beber Lendra. 


Kata dia, LPD Antugan telah berturut-turut bergerak menunjukkan kepeduliannya terhadap Krama yang mengalami kesulitan ekonomi di masa sekarang ini. Dengan demikian Lendra berharap masyarakat akan semakin percaya terhadap LPD Antugan yang memang hadir untuk Krama. 


Selain itu, di masa pandemi ini LPD Adat Antugan juga membangun Bale Kulkul di Pura Dalem desa adat setempat dengan desain khas Bali. "LPD yang menanggung biayanya supaya masyarakat di desa adat tidak terbebani iuran untuk pembangunan Bale kulkul ini," ucapnya. 


Lendra berharap dengan kontribusi dari LPD ke masyarakat ini akan menumbuhkan tingkat kepercayaan terhadap LPD yang juga milik desa adat ini. "Mari manfaatkanlah produk-produk LPD Antugan. Harapan kepada Badan Pengawas agar tetap turutserta dalam menangani masalah penanganan kredit," harapnya.


Bendesa Adat Antugan, I Wayan Sudirga di dampingi, I Nengah Siplin dan I Nyoman Sayang selaku Anggota Badan Pengawas LPD Adat Antugan mengakui jika kontribusi LPD Antugan sudah dirasakan masyarakat setempat. Apalagi di masa sulit karena pandemi Covid-19, LPD sudah bergerak dengan menunjukkan kepeduliannya terhadap Krama. "Kepedulian LPD kepada Krama ini untuk memotivasi Krama memanfaatkan produk-produk LPD," katanya. (Yes)


TAGS :

Komentar