KSU Banjar Penulisan Medahan Bantu Subsidi Pembangunan

  • 31 Juli 2019 07:38 WITA
Gianyar, BaliBanknews-
 
Seiring dengan semakin tumbuh dan berkembang lembaga kuangan yang ada di Kabupaten Gianyar maka peranabnyapun sangat dirasakan, salah satunya ialah KSU Banjar Penulisan Medahan ini telah mampu memberikan kontribusi secara langsung dalam setiap ada pembangunan serta kegitan di Banjar Penulisan Desa Medahan.
 
Sektretaris KSU Banjar Penulisan Medahan, I Wayan Wirata, ketika ditemui BaliBanknews hari ini disela - sela puncak Harkop ke 72 di Tampaksiring, menyampaikan, sumber dana yang pihaknya berikan berasal dari SHU yang didapatkan setiap tahunnya sebesar 10 persen. Untuk tahun buku 2018 Kontribusi Koperasi ke banjar sebesar Rp 30 juta dan untuk peruntukanya diserahkan sepenuhnya kepada Banjar Medahan. "Yang jelas tujuan kita ingin lebih meringankan beban masyarakat dalam segi upacara,"ujarnya.
 
Wirata menambahkan, program ini sudah berjalan 10 tahun, astungkara semenjak diberikan subsidi kepada banjar berimbas terhadap tingkat kepercayaan krama banjar yang semakin meningkat. Ini dapat terlihat dari pertumbuhan aset Koperasi semakin tahun terus alami peningkatan.
 
Lebih jauh ia menyampaikan, dari segi aset Koperasi hingga Juni 2019 ini aset telah mencapi Rp 5 miliar lebih, sedangkan SHU telah mencapai Rp 100 juta. "Kepada masyarakat Banjar Penulisan Medahan untuk tidak ragu dalam memanfaatkan program - program unggulan di Koperasi, sehingga kedepannya Koperasi maju Krama sejahtra,"pungkasnya. (yes)
 

TAGS :

Komentar